KODIM 0401/MUBA BERSAMA DISPOPAR DAN DINKES MELAKSANAKAN VAKSINASI COVID-19 UNTUK ATLIT SE KABUPTEN MUBA

Straightnews.id-Muba-Kodim 0401/Muba bersama Dinas Dispopar dan Dinkes melaksanakan vaksinasi Covid -19
Pelaksanaan kegiatan ini Pada Senin (12/07/2021) pukul 08.30 Wib di Kantor Dispopar Muba
Pelaksanaan kegiatan vaksinasi covid-19 khusus para Atlit se Kab. Muba, pada kesempatan ini Pemerintah Kab.Muba bersama Kodim 0401/Muba melakukan vaksinasi khusus altit-atlit Kab. Muba yang mana pada kesempatan ini pemerintah Kab. Muba telah menyediakan vaksin Sinovac sebanyak 11 Vial yang mana 1 Vial untuk 10 org
Sebelum pelaksanaan vaksinasi terdapat beberapa penjelasan diantaranya
Dr. Dewi Kepala Puskesmas Balai Agung dalam kegiatan menjelaskan bahwa Vaksin diperuntukan atlit yang berusia diatas 12 tahun dan tidak memiliki riwayat penyakit kronis atau penyakit dalam.
“Adapun persyaratan penerima vaksin dibawah umur 18 tahun harus mendapat persetujuan dari orang tua atau didampingi langsung oleh orang tua, apabila terjadi sesuatu yg tidak diinginkan maka Pelaksana tidak bertanggung jawab,Setelah melaksanakan suntik vaksin agar istirahat sejenak 15 menit apabila kondisi normal maka para penerima vaksin dapat pulang”ujar dr.Dewi
Selanjutnya Verry Afandi, ST, M.Si Sekretaris Dispopar Muba menjelaskan bahwa Vaksin jenis Sinovac sebanyak 10 Vail yang mana 1 Vail utk 10 orang khusus diperuntukan utk atlit se Kab. Muba,Vaksinasi khusus atlit ini diselenggarakan oleh Kodim 0401/Muba dan Dispopar Kab.Muba,Penekanan dan persyaratan yg telah disampaikan Dr. Dewi selaku ketua tim medis harus benar-benar di utamakan demi kelancaran dan keselamatan,Dalam pelaksanaan vaksinasi Kodim 0401/Muba di kantor Dispopar Muba sebanyak 104 atlit yg telah dilakukan/diberikan vaksinasi,ujar Verry
Vaksinasi dilakukan untuk memberikan kekebalan imun pada tubuh terhadap serangan bakteri virus Corona dan utk mencegah terkena atau mengalami gejala Covid-19.
Pada dasarnya, vaksinasi diadakan bukan hanya bertujuan untuk memutus rantai penularan penyakit dan menghentikan wabah, tetapi juga dalam jangka panjang mengeliminasi atau bahkan memusnahkan penyakit itu sendiri.
Mencegah virus corona menyebar dan bereplikasi, yang memungkinkannya bemutasi dan mungkin menjadi lebih kebal terhadap vaksin sehingga  membantu melindungi generasi selanjutnya.(sbg)
-

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *