Warga Desa Tanjung Agung Timur Antusias Ikuti Lomba Bidar Mini
Straightnews.id-Lais-Ratusan Warga Desa Tanjung Agung Timur antusias ikuti lomba Bidar Mini di Sungai Musi Kecamatan Lais Kabupaten Musi Banyuasin pada Rabu 17 Agustus 2022
Sebanyak 35 perahu mengikuti lomba Bidar Mini dan dalam satu perahu ada 4 orang pendayuh
Hermanto M Dani selaku Kades Tanjung Agung Timur sangat senang desa nya bisa mengikuti perlombaan bidar mini dalam rangka HUT RI ke 77 ini,sudah 2 tahun ini kita tidak boleh berkumpul karna pandemi sekarang warga sangat senang sekali sudah bisa berkumpul dan menonton acara berbagai perlombaan,diantaranya sekarang warga tumpah ruah menonton perlombaan bidar mini ,ujar Hemanto
Hemanto menjelaskan pula,bahwa lomba bidar mini akan mendapatkan berbagai hadiah diantaranya juara 1 mendapat hadiah Uang 700 rb + Tropi , Juara 2 Uang 500 rb +Tropi serta Juara 3 Uang 300rb + Tropi adapun yang menjadi juara 1 adalah pendayuh dari PDAM dan juara 2 juga di borong oleh PDAM,jelas Hermanto
Kami selaku kades Desa Tanjung Agung Timur mengharap bisa menghibur warga semoga dengan terselenggaranya acara ini tahun depan bisa diadakan kembali dan dengan HUT RI yang ke 77 ayo kita menjadi warga yang cinta tanah membela negara yang kita cintai ini , pungkas nya (SN/Bagio)
-